Kadis DKPPP Bersama Tim Bidang Pertanian Melakukan Survey Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier (RJIT) di Kecamatan Blang Mangat

Kepala Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian dan Pangan (DKPPP) Kota Lhokseumawe bersama Tim Bidang Pertanian melakukan survei langsung ke lahan sawah di Kecamatan Blang Mangat. Kunjungan ini turut didampingi oleh Poktan (Kelompok Tani) dan Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) setempat sebagai bentuk kolaborasi dan verifikasi lapangan terhadap kondisi eksisting jaringan irigasi.

Survey dilaksanakan di tiga lokasi yaitu Gampong Asan Kareng, Mane Kareng, dan Rayek Kareng. Kegiatan ini bertujuan untuk mengumpulkan data dan memastikan kelayakan lahan dalam rangka usulan program Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier (RJIT). Melalui RJIT, diharapkan sistem pengairan sawah dapat berfungsi lebih optimal sehingga produktivitas pertanian di wilayah tersebut meningkat.

Berdasarkan hasil survei yang telah Tim lakukan, ada 2 titik kebutuhan jaringan irigasi yang perlu di rehabilitasi/pembangunan lanjutan. Dari 2 titik tersebut 4 Km irigasi perlu di rehabilitasi dan 1 Km irigasi perlu pembangunan baru, sehingga kedua jaringan irigasi tersebut berdampak kepada sistem pengairan yang lebih optimal di Kecamatan Blang Mangat.

Kadis DKPPP menyampaikan bahwa dukungan dan partisipasi aktif petani sangat penting dalam proses perencanaan hingga pelaksanaan kegiatan RJIT, agar hasilnya benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat tani. Survey ini menjadi langkah awal menuju peningkatan sarana irigasi pertanian yang berkelanjutan di Kecamatan Blang Mangat.